Sudah Sampai ke Final, Greysia/Nitya Kini Bermimpi Pertahankan Gelar

Taiwan Terbuka GP Gold

Sudah Sampai ke Final, Greysia/Nitya Kini Bermimpi Pertahankan Gelar

Lucas Aditya - Sport
Sabtu, 18 Jul 2015 20:00 WIB
Getty Images
Taipe -

Pasangan ganda putri Indonesia, Gresia Polli/Nitya Krishinda Maheswari, berhasil melaju ke final ajang Taiwan Terbuka GP Gold 2015. Mereka kini bermimpi mempertahankan gelar juara.

Greysia/Nitya merupakan pasangan juara bertahan nomor ganda putri yang berlangsung di Taipe Arena itu. Mereka mengalahkan Wang Xiaoli/Yu Yang di ajang tahun lalu.

Untuk tahun ini, Greysia/Nitya juga berhasil menjejak ke babak puncak setelah menaklukkan pasangan Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi. Mereka menang dua set langsung 21-12 dan 21-16, dalam laga yang berlangsung, Sabtu (18/7/2015).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Soal kemenangan di laga semifinal kali ini, Greysia menyebutkan bahwa strategi yang sudah dipersiapkan bisa berjalan sesuai rencana.

"Strategi yang kami terapkan di pertandingan hari ini juga dapat diterapkan dengan baik dan lancar semua. Sebaliknya, Ayaka/Misaki sepertinya tidak dapat melancarkan strategi mereka ke kami," beber Greysia dalam rilis yang diterima detikSport.

Menatap final melawan pasangan China, Luo Ying/Luo Yu, yang akan berlangsung, Minggu (19/7) besok, Nitya punya harapan besar. Dia bermimpi bisa mempertahankan gelar.

"Besok kami akan bertanding di partai final, semoga kami dapat mempertahankan gelar juara," ungkap pebulutangkis putri asal Blitar ini.

(cas/cas)

Hide Ads