Pemain 21 tahun itu akan menjalani tes medis Senin (3/6) sore waktu Spanyol, sebelum kemudian menandatangani kontraknya bersama Los Cules untuk lima tahun ke depan.
Perekrutan Neymar dinilai akan membuat penyerangan El Barca semakin mengerikan. Banyak pihak juga menantikan bagaimana kerja samanya dengan Lionel Messi di lapangan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia akan berkontribusi banyak, dia adalah pemain dengan talenta dan kualitas luar biasa. Dia bisa mengganggu ketenangan lawan, mencetak gol, dan memberikan performa spektakuler bagi klub yang merupakan tempat idealnya berkembang.
"Dia datang ke tempat terbaik yang ia bisa tuju. Salah satu pemain muda terbaik datang, dan itulah yang kami inginkan. Adalah sebuah kabar luar biasa bahwa kami akan bisa menjadikannya andalan, dengan talentanya tersebut. Dikelilingi orang-orang yang akan menjadi rekannya di sini, dia akan semakin berkembang sepanjang waktu," tambah Iniesta.
Neymar telah bermain 19 kali untuk Santos di liga Brasil tahun 2013 ini dan mencetak 12 gol. Ia langsung terbang ke Spanyol begitu selesai membela Brasil pada laga persahabatan melawan Inggris di Rio de Janeiro semalam.
(a2s/cas)