Durant Cetak Double-Double, Thunder Atasi Blazers

Durant Cetak Double-Double, Thunder Atasi Blazers

- Sport
Rabu, 12 Feb 2014 13:32 WIB
Durant Cetak Double-Double, Thunder Atasi Blazers
(Reuters)
Portland -

Oklahoma City Thunder kembali mencatat kemenangan di lanjutan NBA. Kevin Durant menjadi bintang dengan mencatat double-double untuk mengantar Thunder memetik kemenangan 98-95 atas Portland Trail Blazers.

Dalam pertandingan di Moda Center, Portland, Rabu (12/2/2014) siang WIB, Thunder sempat tertinggal hingga akhir kuarter kedua. Thunder memasuki half-time dalam posisi tertinggal 45-55.

Baru di kuarter ketiga, Thunder tancap gas dengan mencetak 35 poin. Kedua tim akhirnya menutup kuarter ketiga dalam posisi imbang 80-80.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di kuarter keempat, tembakan tiga angka Jeremy Lamb akhirnya membuat Thunder berbalik unggul 96-95 saat pertandingan tersisa satu menit 38 detik.

Pertandingan berjalan menegangkan di waktu yang tersisa. Dua tembakan bebas Reggie Jackson akhirnya memastikan kemenangan untuk Thunder.

Durant menjadi pahlawan kemenangan Thunder dengan sumbangan 36 poin, 10 rebound, dan dua assist. Kemenangan ini juga mengokohkan posisi Thunder di puncak klasemen Wilayah Barat.

James Pimpin Heat Libas Suns

Dari pertandingan lainnya, LeBron James tampil gemilang saat Miami Heat menghadapi Phoenix Suns di lanjutan NBA. James menjadi penyumbang angka terbanyak untuk membantu Heat bangkit dari kekalahan.

James tak mengulang performanya saat Heat kala dari Utah Jazz hari Sabtu (8/2/2014) lalu. Di pertandingan itu, dia cuma menyumbang 13 poin atau menyamai catatan poin terendahnya musim ini.

Saat Heat berhadapan dengan Suns di US Airways Center, Phoenix, Rabu (12/2/2014) siang WIB, James kembali menunjukkan performa terbaiknya. MVP musim lalu itu menyumbang 37 poin untuk memberi Heat kemenangan 103-97 atas Suns.

Jumlah 37 poin menjadi torehan tertinggi James sejak 28 Desember lalu. Jumlah itu juga cuma terpaut dua angka dari torehan tertingginya di sepanjang musim ini.

Dengan kemenangan ini, Heat masih menduduki peringkat dua klasemen Wilayah Timur.

Hasil NBA, Rabu (12/2/2014) siang WIB:

CHARLOTTE 114 Dallas 89
CLEVELAND 109 Sacramento 99
CHICAGO 100 Atlanta 85
MEMPHIS 92 Washington 89
Miami 103 PHOENIX 97
Oklahoma City 98 PORTLAND 95
Utah 96 LA LAKERS 79

(nds/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads