Kekalahan dari Saigon Jadi Teguran Keras untuk Laskar Dreya

Kekalahan dari Saigon Jadi Teguran Keras untuk Laskar Dreya

- Sport
Minggu, 27 Jul 2014 00:33 WIB
Ho Chi Minh - Untuk kedua kalinya secara beruntun Laskar Dreya South Sumatra kalah di ASEAN Basketball League (ABL). Hasil melawan Saigon Heat jadi teguran keras untuk Laskar Dreya agar berbenah menyambut laga kandang pertamanya.

Setelah ditaklukkan Singapore Slingers di laga pertama, Laskar Dreya rupanya belum bisa meraih kemenangan dan Saigon Heat terlalu tangguh untuk debutan di ABL itu usai menang 70-46, Sabtu (26/7) malam WIB.

Saigon Heat pada game itu memaksimalkan aturan ABL dengan 2 pemain asal Amerika Serikat dan 3 Filipina.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Alhasil Laskar Dreya tak bisa mengimbangi permainan lawannya sejak kuarter pertama dan tertinggal 19-37 saat jeda. Meski mampu bangkit di kuarter penutup namun Laskar Dreya tetap pulang dengan kekalahan.

Menyikapi kekalahan ini, Laskar Dreya tak mau berkilah karena memang mereka tampil buruk yang ditandai dengan akurasi tembakan di bawah 30 persen.

Maka dari itu Laskar Dreya pun siap memperbaiki kekurangan tim demi menyambut laga kandang perdana kontra lawan yang sama di Hall A Senayan 1 Agustus mendatang.

"Kekalahan ini merupakan teguran keras bagi kami sebelum menjadi tuan rumah untuk Saigon Heat 1 Agustus mendatang di Hall A, Senayan, Jakarta," ujar general manager LDSS, Hendri Satrio, kepada Detiksport.

"Di Jakarta kami bertekad akan mendapatkan hasil yang lebih baik dan memetik kemenangan pertama pada debut kami di ABL," sambungnya.

(mrp/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads