Spurs Menang Tipis atas Mavs di Laga Perdana

Spurs Menang Tipis atas Mavs di Laga Perdana

- Sport
Rabu, 29 Okt 2014 12:13 WIB
Spurs Menang Tipis atas Mavs di Laga Perdana
(Jesse Garrabrant/NBAE via Getty Images)
San Antonio -

Juara bertahan NBA, San Antonio Spurs, mengawali musim 2014/2015 dengan kemenangan. Menjamu Dallas Mavericks, Spurs menang setengah bola, 101-100.

Ini menjadi pertemuan pertama antara kedua tim setelah musim lalu bertarung di putaran pertama playoff. Seperti kala itu yang harus ditentukan hingga gim ketujuh, pertandingan antara Spurs dan Mavs kali ini juga berjalan ketat.

Dalam pertandingan di AT&T Center, San Antonio, Rabu (29/10/2014) siang WIB, Spurs hanya unggul dua poin di kedudukan 26-24 di akhir kuarter pertama. Tapi Mavs bangkit di kuarter kedua dengan mencetak 29 poin untuk berbalik unggul 53-45.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tapi Spurs kembali tancap gas di kuarter ketiga. Dengan dimotori oleh Toni Parker dan Manu Ginobilli, Spurs membukukan 31 poin dan memimpin 76-73.

Kejar-mengejar angka terjadi menjelang berakhirnya kuarter keempat. Sumbangan poin Dirk Nowitzki sempat membuat Mavs unggul 100-98. Tapi tembakan tiga angka Parker saat pertandingan tersisa satu menit tujuh detik yang kemudian memastikan kemenangan 101-100 untuk Spurs.

Parker menjadi top performer dari kubu Spurs dengan torehan 23 poin, tiga rebound, dan tiga assist. Ginobilli menjadi pencetak poin terbanyak kedua dengan 20 poin. Sementara Tim Duncan mencatat double-double dengan 14 poin dan 13 rebound.

Dari kub Mavs, Monta Ellis jadi penampil terbaik dengan 26 poin, empat rebound, dan enam assist. Disusul oleh Nowitzki dan Devin Harris yang masing-masing mencetak 18 dan 17 poin.

Hasil NBA, Rabu (29/10/2014) siang WIB, lainnya:

New Orleans Pelicans 101-84 Orlando Magic



(nds/rin)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads