Di GOR Bimasakti Malang, Kamis (15/1/2015) Aspac melakoni laga keduanya menghadapi Satya Wacana Salatiga. Sebelumnya Aspac sukses mengatasi CLS Knights Surabaya di laga pertama seri ini.
Di bawah komando Oki Wira Sanjaya, Aspac menutup laga dengan kemenangan 78-68 atas Satya Wacana. Oki Wira jadi pencetak poin terbanyak di kubu juara bertahan dengan total 18 angka. Sementara di kubu Satya Wacana, Respati Ragil Pamungkas jadi penyumbang nilai terbanyak dengan 21 poin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemenangan besar juga diraih Satria Muda, saat menaklukkan tim tuan rumah Bimasakti Nikko Steel Malang 75-45. Vinton Nolland menjadi aktor kemenangan dengan torehan 13 angka, sedang Barra Sugianto tak mampu menyelamatkan timnya dari kekalahan meski menyumbang 16 poin.
Dengan hasil ini, Aspac masih memuncaki klasemen dengan nilai 17 dari sembilan kali bermain. Sementara Satria Muda dan Pelita Jaya mengikuti di urutan dua dan tiga, masing-masing mengoleksi poin 16 dan 15 secara berurutan dari delapan pertandingan.
(raw/krs)











































