M88 Aspac Jakarta dan Garuda Bandung meraih kemenangan di hari kelima Seri I Indonesian Basketball League (IBL). Aspac menang atas Bimasakti Nikko Steel Malang 65-41 sedangkan Garuda mengalahkan Pasific Caesar 67-44.
Bermain di Hall A Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (14/1/2016), Aspac sempat dibuat kerepotan oleh Bimasakti hingga pertengahan kuarter kedua. Tapi kemudian Aspac tampil dominan dan mampu unggul 29-19 sebelum half time.
Pada kuarter ketiga, Aspac kembali tampil eksplosif dengan mencetak 24 poin. Di akhir pertandingan Aspac menang 65-41.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
βPertandingan tadi cukup seru. Mereka membuat strategi yang bagus, sehingga membuat kami kesulitan membongkar pertahan di kuarter pertama dan kuarter kedua. Namun, pada kuarter selanjutnya anak-anak sudah bermain lebih baik,β ungkap Jugianto Kuntardjo, pelatih kepala tim Aspac, usai pertandingan.
Hasil ini membuat Aspac telah mengoleksi tiga kemenangan dalam empat pertandingan yang sudah dijalani. Sementara, Bimasakti telah menelan empat kekalahan tanpa merasakan satu pun kemenangan.
Di laga lain, Garuda Bandung juga meraih hasil positif. Tim besutan Fictor Gideon Roring itu mengalahkan Pasific Caesar dengan skor 67-44.
Daniel Wenas dan Diftha Pratama menjadi bintang kemenangan Garuda Bandung. Kedua pemain tersebut sama-sama mencetak raihan 16 poin. Di kubu Pacific Caesar, Donny Ristanto, mencetak 9 poin.
βTim ini sebenarnya punya potensi. Hanya kami kurang berkomunikasi antar pemain dan defense kita masih gampang ditembus lawan,β ucap Indra Muhammad, kapten Pacific Surabaya.
Kemenangan atas Pacific merupakan modal bagus bagi Garuda untuk menghadapi derby Bandung esok hari.
βPada awal pertandingan kami terlalu memberikan mereka kesempatan sehingga pemainan mereka muncul dan mampu mengimbangi kita. Baru di kuarter ketiga kami menampilkan permainan Garuda yang sesungguhnyaβ, kata Ito, sapaan Fictor Gideon Roring. (fem/din)











































