Dalam pertandingan di GOR Kertajaya, Surabaya, Senin (25/4/2016), Bandung Utama menang dengan skor 56-51 atas Bimasakti.
Surliyadin menjadi motor kemenangan Bandung Utama dengan mencetak 14 poin. Untung Maryono juga tampil impresif dengan menyumbang 11 poin dan sembilan rebound.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bandung Utama berhasil mempertahankan keunggulan di kuarter kedua dengan memimpin 25-24. Hat-trick tiga poin beruntun yang dicetak oleh Surliyadin kemudian melambungkan Bandung Utama di kuarter ketiga. Mereka menutup kuarter ini dengan keunggulan 43-35.
Di paruh pertama kuarter keempat, Bandung Utama menjauh 50-38 atas Bimasakti. Bimasakti lantas bangkit untuk menipiskan ketertinggalan. Meski demikian, Bandung Utama tak terbendung hingga akhirnya menang 56-51.
"Anak-anak cukup kelelahan di pertandingan ini, hingga banyak melakukan kesalahan. Tapi, kami bersyukur dapat meraih kemenangan atas Bimasakti. Mungkin anak-anak sedikit terbebani dengan tekanan untuk menang, tapi tekanan itu juga sangat berguna supaya kami dapat berkembang," ujar pelatih Bandung Utama, Octaviarro Tamtelahitu, dalam rilis IBL yang diterima detikSport.
"Seperti yang saya katakan, di seri ini tema kami adalah bermain basket. Saya tidak mau anak-anak terlalu kepikiran untuk lolos ke play-offs. Yang jelas, kami akan terus berusaha untuk menampilkan yang terbaik di tiap pertandingan," katanya.
Dengan kemenangan ini, Bandung Utama menjaga peluang untuk lolos ke babak play-off. Bandung Utama menempati peringkat sembilan dengan 39 poin, tertinggal masing-masing tiga dan dua angka dari Satya Wacana dan Hangtuah Sumsel.
Hasil lainnya:
Satria Muda Pertamina Jakarta 81-54 NSH Jakarta
Hangtuah Sumsel 66-55 Satya Wacana Salatiga
(nds/fem)