Ketika Westbrook Nyaris Cetak Rekor Poin All-Star

Laporan dari New Orleans

Ketika Westbrook Nyaris Cetak Rekor Poin All-Star

Angga Aliya ZRF - Sport
Senin, 20 Feb 2017 15:31 WIB
Foto: Bob Donnan-USA TODAY Sports
New Orleans - Russell Westbrook nyaris menciptakan rekor poin di laga All-Star sebelum akhirnya jadi milik Anthony Davis. Kenapa Westbrook tak ngotot mengejarnya?

Selama 57 tahun, Wilt Chamberlain memegang rekor pemain dengan skor terbanyak saat laga All-Star, yakni 42 poin. Rekor itu dipecahkan hari ini oleh Anthony Davis di ajang All-Star Game 2017 di New Orleans.

Malam ini Davis mencetak total 52 poin sepanjang pertandingan. Rekor itu pecah ketika Davis membuat 44 poin di pertengahan kuarter keempat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebenarnya sebelum Davis mencetak rekor poin itu, ada juga Westbrook yang juga berpeluang melakukannya karena sudah punya 41 poin. Tapi Westbrook menge

Mengapa ia tidak tancap gas seperti dia biasanya dan bermain lebih santai sampai pertandingan habis? Sengaja mengalah ke Davis sebagai 'tuan rumah' di New Orleans?

"Saya hanya bersenang-senang. Itu bagian terbaik, untuk bisa bermain dan bersenang-senang," kata Westbrook usai pertandingan, Minggu (19/2/2017) malam waktu setempat.

Apakah Westbrook mengejar rekor dari awal? "Tidak, hanya lagi semangat saja," ujarnya.

Westbrook mengaku beberapa hari sebelumnya sempat memberi tahu Davis cara mencetak rekor tersebut. Ia pun cukup senang Davis akhirnya bisa mencetak rekor.

"Hebat sekali. Ini merupakan hal yang besar buat dia (Davis), terutama di sini, di depan penggemarnya, keluarganya. Ini pengalaman berharga buat dia, dan saya ikut senang," tutupnya.

(ang/mrp)

Hide Ads