Bertanding di Philips Arena, Atlanta, Jumat (7/4/2017) siang WIB, Hawks meredam perlawanan Celtics dengan skor akhir 123-116. Hasil ini sekaligus membawa Hawks kembali ke jalur kemenangan setelah sebelumnya kalah di dua laga terakhir.
Paul Millsap dan Tim Hardaway Jr. jadi motor kemenangan Hawks. Millsap mencetak double-double lewat torehan 26 poin, 12 rebound, dan empat assist. Sementara Hardaway Jr. menjadi pencetak angka terbanyak kedua dengan 23 poin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara bagi Celtics, ini adalah kekalahan kedua secara beruntun yang mereka telan. Sebelumnya Celtics dikalahkan sang juara bertahan, Cleveland Cavaliers, 91-114. Celtics yang ada di peringkat kedua klasemen Wilayah Timur kini ketinggalan 1,5 game dari Cavaliers yang ada di puncak.
Sementara itu, dari Wilayah Barat, Portland Trail Blazers menjaga posisinya di zona playoff dengan mengalahkan Minnesota Timberwolves 105-98.
Hasil NBA, Jumat (7/4/2017) WIB
PORTLAND 105 Minnesota 98
ATLANTA 123 Boston 116
Washington 106 NY KNICKS 103
Chicago 102 PHILADELPHIA 90
ORLANDO 115 Brooklyn 107
INDIANA 104 Milwaukee 89
(nds/cas)











































