Warriors menang 118-113 ketika bertamu ke markas Cavs di Quicken Loans Arena, Kamis (8/6/2017) WIB, untuk selangkah lebih dekat menuju keberhasilan menjadi kampiun.
Kedua tim bersaing ketat sedari awal dan sebelum akhirnya menutup kuarter pertama dengan keunggulan, Warriors masih sempat ketinggalan satu bola sampai dengan dua menit tersisa kuarter itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan tiga menit tersisa di kuarter empat, Cavs masih memimpin enam poin dari Warriors. Tapi donasi angka dari Stephen Curry dan Kevin Durant berhasil membuat Warriors membalikkan situasi dan memenangi gim tersebut.
Gim 4 masih akan dihelat di Quicken Loans Arena, Sabtu (10/6) WIB. Di partai itu Warriors berpeluang memastikan gelar juara, sebaliknya Cavs memiliki kans menghidupkan peluang.
(krs/raw)











































