Mutombo Rekor, Rockets Menang
Sabtu, 03 Mar 2007 14:40 WIB

Jakarta - Usia tak jadi penghalang seorang atlet berprestasi. Semboyan itulah yang mungkin dimiliki Dikembe Mutombo saat mencetak rekor pemain tertua dengan jumlah rebound terbanyak.Bulan Juni nanti Mutombo tepat berusia 41 tahun. Namun di usia yang masuk uzur untuk ukuran atlet itu tak menyurutkan kemampuannya saat mencetak rekor sebagai satu-satunya pemain di atas 40 tahun yang mampu mencetak 22 rebound dalam satu pertandingan.Rekor yang ditorehkan Mutombo terasa makin manis karena timnya, Houston Rockets berhasil mengamankan kemenangan. Bertandang ke Denver Nuggets, Sabtu (3/3/2007) WIB, Rockets menang 108-97.Selain Mutombo, pahlawan kemenangan Rockets lainnya adalah Tracy McGrady yang hari ini mencetak 28 poin, enam rebound dan tujuh assist. Sementara Juwan Howard menambahkan 18 angka dan Luther Head memberi 17 poin.Bintang-bintang tuan rumah sebenarnya tak tampil buruk dalam pertandingan tersebut. Lihat saja perolehan poin Carmelo Anthony yang berjumlah 30 dan Allen Iverson yang mendonasikan 19 angka. Sayangnya itu belum cukup menghentikan Rockets untuk meraih kemenangan pertama dalam tiga pertandingan terakhirnya.Dunk O'Neal Menangkan HeatDari AmericanAirlines Arena, aksi individu Shaquille O'Neal di detik terakhir pertandingan memastikan kemenangan Miami Heat atas Detroit Pistons. Dunk center raksasa itu di penghujung laga memastikan kemenangan Heat 82-85.O'Neal bukan hanya menjadi penentu kemenangan timnya. Secara keseluruhan ia juga menjadi penyumbang poin terbanyak dengan 31 angka yang dibuatnya. Ia unggul sembilan poin atas rekan setimnya Antoine Walker yang memberi 22 poin.Dari kubu Pistons penampil terbaik mereka adalah Tayshaun Prince dengan 22 angka, tujuh rebound dan dua assist.Hasil pertandingan lainMilwaukee vs Toronto 94-81Atlanta vs Washington 92-93Memphis vs Philadelphia 112-117 (OT)Golden State vs New York 97-106Utah vs Minnesota 109-83Orlando vs San Antonio 74-98New Orl/OKC vs Chicago 93-104Indiana vs Phoenix 90-115Sacramento vs LA Lakers 116-108Houston vs Denver 108-97 (din/din)