Luncurkan MP4-29, McLaren Tim Pertama yang Tampilkan Mobil Secara Fisik

Luncurkan MP4-29, McLaren Tim Pertama yang Tampilkan Mobil Secara Fisik

- Sport
Jumat, 24 Jan 2014 20:52 WIB
McLaren.com
Woking - Setelah didahului Force India dan Williams, McLaren pun akhirnya ikut meluncurkan mobil baru untuk Formula 1 2014. Tak seperti dua saingannya, McLaren meluncurkan mobil secara fisik.

Peluncuran tersebut dilakukan di Pusat Teknologi McLaren, Woking, Inggris, yang merupakan markas tim. Mobil berwarna perak tersebut tampak memiliki 'hidung' yang khas dan masih polos tanpa logo sponsor.

Tim yang dibela oleh Jenson Button dan Kevin Magnussen ini menjadi yang pertama menampilkan mobil secara fisik. Sebelumnya Force India dan McLaren memang telah meluncurkan mobil, namun baru sebatas gambar desain.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"MP4-29 yang baru telah terungkap hari ini, sebagai sebuah respons yang logis dan terukur dari regulasi baru," demikian bunyi pernyataan McLaren seperti dilansir Crash.

Direktur Olahraga McLaren Sam Michael mengungkapkan harapan dan targetnya dengan mobil baru ini, yakni kembali menempati puncak podium. Meski demikian, ia juga menyatakan bahwa ke depannya masih akan ada banyak perubahan dan perbaikan ke mobil.

"Masa depan untuk McLaren cerah, dan kami sekarang tengah menjalani proses yang akan mendekatkan kami ke tujuan. Untuk 2014, tujuan kami adalah pengembangan yang berkelanjutan," ujar Michael.

"Kami akan memperbaiki, memperkuat mobil, dan juga organisasi tim sepanjang tahun jadi Anda akan melihat perubahan cepat dari komponen-komponen dan ide-ide. Karena kami, sama seperti tim lainnya, bergulat dengan banyaknya tantangan unik dari regulasi baru ini," lanjutnya.

"Yang lebih dekat lagi, tujuan kami adalah untuk menikmati musim dingin yang lancar di ketiga uji coba. Semoga sembari berjalan kami belajar dan semoga mengembangkan MP4-29 menjadi sesuatu yang konsisten, mudah dikendarai, dan cepat," demikian Michael.

(raw/din)

Hide Ads