Pole position Nico Rosberg kembali diwarnai dengan hasil kualifikasi buruk dari rekan setimnya Lewis Hamilton. Untuk itu pebalap Mercedes GP itu berniat main aman di balapan besok demi posisinya di puncak klasemen.
Pada sesi kualifikasi yang dihelat di sirkuit Hungaroring, Sabtu (26/7) malam WIB, Rosberg berhasil mencatatkan waktu tercepat mengalahkan Sebastian Vettel dan Valtteri Bottas. Ini adalah pole keenam Rosberg dari 10 balapan musim ini.
Peluang Rosberg untuk menang kian besar ketika mobil yang dikemudikan Hamilton mengeluarkan api di sesi Q1 dan membuatnya harus starter dari posisi paling belakang.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat ini Rosberg memimpin klasemen dengan 197 poin, unggul 14 poin dari Hamilton di posisi kedua. Dengan kemungkinan hujan turun saat balapan maka Rosberg pun bakal sangat hati-hati demi mengamankan kemenangan kelimanya musim ini.
"Tentu saja lebih mudah karena dia (Hamilton) adalah pesaingku. Peluangku lebih besar besok," ujar Rosberg seperti dikutip Autosport.
"Aku harus main aman dan mengindari hal-hal yang tak perlu terjadi serta mengamankan poin sebanyak mungkin," sambungnya.
"Sebenarnya aku lebih suka bersaing langsung dengan lewis yang akan membuat adrenalinku lebih terpacu."
"Memang aku mungkin tak akan langsung bertarung dengan Lewis, tapi aku masih sangat-sangat senang dengan hasil kualifikasi ini," demikian dia.
(mrp/mrp)











































