Debut Rio Berakhir Setelah 19 Lap

GP Australia

Debut Rio Berakhir Setelah 19 Lap

Andi Abdullah Sururi - Sport
Minggu, 20 Mar 2016 13:17 WIB
REUTERS/Brandon Malone
Melbourne -

Debut Rio Haryanto di balapan Formula 1 tidak berjalan mulus. Ia hanya bertahan selama 19 lap karena ada masalah pada mobil Manor-nya.

Rio tak melanjutkan balapan karena mobilnya terus diparkir pasca Red Flag akibat insiden yang dialami Fernando Alonso dan Esteban Gutierrez.

Akun twitter Manor menulis, "Sad to say we've had to retire @RHaryantoracing as his car has a driveline problem. He won't be restarting."

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Rio was having a strong debut so we're sorry to him for that."

Posisi terakhir Rio saat masih di lintasan adalah nomor 19, di atas Kevin Magnussen. Sebelum dia, tiga pebalap yang out lebih dulu adalah Daniil Kvyat, Alonso, dan Gutierrez.

Manor juga memasang foto Rio sedang diwawancara setelah out. Rio mengaku tidak sedih dengan hasil ini, karena merasa sudah melakoni awal yang baik dan menikmati debutnya di F1.



(a2s/fem)

Hide Ads