Reaksi-reaksi Pebalap F1 atas Keputusan Pensiun Rosberg

Reaksi-reaksi Pebalap F1 atas Keputusan Pensiun Rosberg

Doni Wahyudi - Sport
Sabtu, 03 Des 2016 13:21 WIB
Foto: Clive Mason/Getty Images
Jakarta - Lewis Hamilton mengaku tak heran dengan keputusan Nico Rosberg pensiun. Tidak begitu dengan pebalap-pebalap lain yang sangat terkejut.

Hanya lima hari setelah meraih gelar juara dunianya yang pertama, Rosberg secara mengejutkan memutuskan pensiun. Dalam pernyataan di akun Facebook pribadinya, pebalap 31 tahun itu menyinggung soal keluarga dan telah tercapainya target yang selama ini dia inginkan.

[Baca Juga: Nico Rosberg Pensiun]

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lewis Hamilton, mengaku tak terkejut dengan keputusan rekan setim sekaligus kompetitor terberatnya itu. Namun tidak demikian driver-driver lain.

"Boom! Nico kamu benar-benar membuat kami terkejut... Sosok juara yang hebat, selamat menikmati waktu senggang bersama keluarga dan nikmati kesuksesanmu," tulis Carlos Sainz di akun Twitternya.




Keterkejutan serupa dilontarkan Marcus Ericsson, yang menyelemati Rosberg atas keputusannya dan petualangan baru yang akan dia jalani.




Sementara itu, beberapa pebalap kain mengucapkan selamat atas keputusan besar yang diambil Rosberg. Mereka mendoakan yang terbaik pada driver yang menjalani debut di F1 pada 2005 lalu itu.














(din/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads