Raikkonen sejauh ini belum memenangi balapan di musim 2017. Pebalap Ferrari itu hanya tujuh kali naik podium. Pencapaian terbaiknya adalah finis kedua di GP Monako.
Raikkonen pun hanya menempati peringkat lima klasemen pebalap dengan 193 poin. Dia berjarak hingga 152 poin dari Lewis Hamilton yang sudah dipastikan tampil sebagai juara dunia dan ada di belakang Sebastian Vettel, Valtteri Bottas, serta Daniel Ricciardo.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Masih ada satu balapan lagi, kami mencoba meraih yang terbaik dari sana dan kemudian memulai tahun depan dengan mencoba tampil jauh lebih baik," dia melanjutkan.
"Jelas saya ada di sini untuk memenangi balapan dan kejuaraan, jadi ini jauh dari kata ideal. Tapi beginilah akhirnya. Saya bisa menerimanya, tapi bukan untuk itu saya ada di sini."
"Kami memulai dengan buruk di awal tahun, tidak benar-benar seperti seharusnya. Sejak saat itu mulai membaik tapi kemudian kami telalu banyak DNF dan tidak pernah benar-benar pulih dari sana," katanya.
F1 2017 masih menyisakan satu balapan terakhir di Abu Dhabi pada 26 November. Raikkonen masih punya peluang untuk menyalip Ricciardo yang hanya unggul tujuh angka darinya.
(nds/cas)