Anthony Ginting Kalahkan Wakil China Lewat Rubber Set BAGIKAN URL telah disalin Anthony Ginting saat berjibaku melawan wakil China. Unggulan ketujuh Indonesia Open itu sukses kalahkan wakil China, Lu Guang Zu. Ginting menang rubber set dengan skor, 20-22, 23-21 dan 21-18. Laga berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (16/7/2019). Laga antara kedua atlet berlangsung sengit. Gim pertama Ginting kalah dengan skor 20-22. Tertinggal, Ginting berusaha bangkit. Tampil menekan, Ginting sukses memenangkan gim kedua dengan skor, 23-21. Ginting sukses akhiri gim terakhir dengan skor, 21-18.