Jakarta - Legenda tunggal putra bulu tangkis Indonesia, Hariyanto Arbi, melakukan gebrakan untuk bisnis Flypower miliknya. Ia gandeng Liliyana Natsir sebagai duta produk.
Foto Sport
Momen Hariyanto Arbi Gandeng Liliyana Natsir Jadi Duta
Kamis, 14 Okt 2021 13:28 WIB
Hariyanto dan Flypower tak sembarangan memilih duta. Liliyana dinilai sebagai sosok tepat karena meraih banyak titel juara di sepanjang karier bermainnya, sebut saja Indonesia Open, All England, Kejuaraan Dunia, hingga medali emas Olimpiade Rio 2016.

Menurut Hariyanto Arbi, Butet akan menggenapi kiprah pasangan peraih medali emas ganda campuran Olimpiade Rio de Janeiro 2016 bergabung bersama Flypower. Pasalnya, pada akhir Juli 2020, Tontowi Ahmad telah lebih dulu mengikat kerjasama dengan Flypower.
Liliyana diikat selama dua tahun dengan opsi perpanjangan. Penandatangan MoU dilakukan Butet bersama Direktur Utama PT Flypowerindo, Hariyanto Arbi, di Kantor Flypower, kawasan Grogol Utara, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, pada Kamis (14/10).