Alonso si driver F1 juara dunia 2005 dan 2006 itu tidak benar-benar sedang berlomba dengan Marquez si kampiun MotoGP 2013, 2014, dan 2016. Aksi senang-senang itu hanyalah satu dari rangkaian acara tahunan Honda, 'Thanks Day', di Motegi, Jepang.
Marc, Fernando is faster than you! 😱 @marcmarquez93 @alo_oficial #RC213V #HondaRacingFamily #HRC pic.twitter.com/43B9xc2fgx
— F1Writers™ (@f1writers) December 4, 2016
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Disaksikan sekitar 20 ribu penggemar, acara ini di antaranya memperlihatkan aksi Marquez dan Pedrosa dalam mengendarai CBR250. Juga Button yang mengendarai mobil Honda NSX Concept-GT. Dan tentu saja, seperti disebut di awal, ada Alonso yang beralih ke roda dua dengan menunggangi motor RC213V dengan livery spesial HRC.
"Seperti biasa, selalu jadi kehormata ada di sini pada acara Honda Racing Thanks Day, menghabiskan waktu dengan orang-orang dari perusahaan ini," ucap Marquez di Crash.net.
"Ini ajang yang oke karena menyenangkan buat penggemar dan juga buat kami, karena kami berkesempatan untuk ngobrol-ngobrol dan bertukar pendapat dengan berbagai pebalap dari ajang lain. Buat seseorang yang amat menggemari motor seperti diriku, ini akhir pekan yang luar biasa!
"Tahun ini tentu saja jadi lebih spesial karena sekali lagi kami bisa merayakan titel MotoGP di sirkuit tempat kami menjuarainya. Aku menantikan balik ke sini tahun depan!" bebernya.
(krs/mfi)











































