Tetap Melucu, Rossi Yakin Comeback

Tetap Melucu, Rossi Yakin Comeback

- Sport
Minggu, 06 Jun 2010 20:55 WIB
Mugello - Bukan Valentino Rossi namanya kalau tidak bisa melucu. Gayanya yang humoris terlontar dalam pernyataannya sejak mengalami insiden di Mugello. Ia juga sangat yakin akan comeback.

Rossi diperkirakan harus beristirahat selama lima bulan untuk memulihkan kondisinya pasca operasi tulang kering dan fibula, dari kecelakaan yang menimpanya pada sesi latihan MotoGP Italia hari Sabtu kemarin.

Jika absen selama itu 'The Doctor' tentu saja bakal tak bisa mempertahankan gelar juaranya karena akan kehilangan begitu banyak poin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Insiden yang sangat buruk. Tapi moralku tinggi, salah satunya karena aku sadar, aku sudah agak baikan dengan morfin," demikian Rossi berseloroh dalam wawancara via telepon dengan televisi Italia Mediaset sebelum balapan hari ini, Minggu (6/6/2010).

Lelucon lain yang ia lontarkan adalah "mudah-mudahan tidak ada yang menang di balapan hari ini", sehingga ia tidak tertinggal jauh dalam perburuan angka.

Pria 31 tahun mengatakan, insiden dirinya terlontar dari motor Yamaha-nya sungguh fatal jika dilihat dari tayangan ulang televisi. Namun itu lebih buruk lagi dari sudut pandang dia sebagai "korban" yang berada di motor itu.

"Waktu itu aku merasa takut. Tapi aku sudah mendingan sekarang," imbuh Rossi yang saat ini masih terbaring di ranjang rumah sakit di kota Florence.

"Operasi berjalan baik. Mereka memperlakukan aku seperti anggota keluarga mereka," sambungnya dikutip Reuters.

"Memang butuh waktu (untuk recovery), tapi yang penting adalah saya yakin 100 persen bisa kembali." (a2s/arp)

Hide Ads