MotoGP Qatar akan menjadi momen kembalinya Rossi ke Yamaha setelah dua musim membalap untuk Ducati dan menuai hasil mengecewakan.
Setelah kembali menunggangi M1 andalan Yamaha, Rossi memperlihatkan laju oke. Tetapi di sesi kualifikasi MotoGP Qatar, si Italiano justru harus puas berada di posisi tujuh.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sialnya dalam sesi kualifikasi aku terhambat oleh keramaian jadi aku tidak bisa meningkatkan waktu lap dan kehilangan posisi," imbuh rider berjuluk 'The Doctor' itu.
Hasil start itu jelas tidak ideal untuk memburu kemenangan. Namun, Rossi tidak patah semangat.
"Sudah pasti akan lebih sulit untuk start dari posisi agak ke belakang seperti ini, tapi kami punya laju bagus sehingga bisa cukup kompetitif," seru Rossi.
(krs/mrp)