Marc Marquez dan Dani Pedrosa penuhi janji untuk bertemu dengan fans mereka di Jakarta. Begitu bertemu, Marquez dan Pedrosa diberi cenderamata dalam bentuk wayang yang dibungkus dalam balutan figura.
"Haaaaa!!" teriakan itu sontak langsung menggelegar di kawasan sirkuit Sentul seiring kedatangan Marquez dan Pedrosa ke atas panggung. Sekitar ribuan fans kedua pebalap itu sudah tak sabar untuk melihat dua pebalap Repsol Honda tersebut hadir di hadapan mereka.
Pedrosa dan Marquez yang mengenakan kaos berkerah warna putih dengan sentuhan logo Honda langsung menyapa para penggemarnya yang sudah hampir satu jam menunggu di Sirkuit Sentul sejak pagi tadi, Selasa (21/10/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak lama kemudian, dipandu duo pemandu acara Franda dan Daniel Mananta, keduanya diberi cenderamata sebuah wayang yang dibalut figura.
Wayang itu diberikan khusus kepada dua pebalap dunia MotoGP ini sebagai bentuk apresiasi kepada mereka dan sebagai lambang dari kepribadian keduanya. Wayang Arjuna diberi kepada Pedrosa, sementara wayang Raden Gatotkaca diberikan kepada Marquez.
Keduanya pun tampak gembira ketika cenderamata itu. Usai pemberian cenderamata, Marquez dan Pedrosa melakukan sesi foto yang disambut dengan riuh suara dari para fans di bangku penonton.
"Melalui kehadiran juara dunia MotoGP ini kami ingin memberikan inspirasi kepada masyarakat Indonesia untuk mencetak prestasi tinggi dimanapun mereka berkarya," ujar Marketing Director AHM Margono Tanuwijaya.
Tak hanya bertatapan di panggung, rencananya PT Astra Honda Motor akan memberikan kesempatan khusus bagi 300 konsumen setia Honda untuk bertatapan langsung dan berfoto dengan kedua pebalap.
Ke-300 konsumen beruntung ini terpilih dalam dua cara. 150 konsumen pertama terpilih dari program inden online Honda CBR150R terbaru yang digelar 5-19 September lalu. Sedangkan 150 orang konsumen beruntung lainnya merupakan pembeli motor sport Honda yang melakukan pembelian Honda CB150 R StreetFire, Honda Verza 150, ataupun Honda Megapro F1 pada periode 8-30 September lalu.
(mcy/roz)











































