Aturan baru telah diputuskan bahwa semua pebalap harus menggunakan baju balap airbag (kantung udara) mulai 2018.
Diberitakan Autoevolution, keputusan ini muncul setelah diskusi dengan produsen perlengkapan berkendara yang terlibat dalam kejuaraaan. Penggunaan perlengkapan keselamatan berkantung udara dinilai menjadi langkah cerdas.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sistem airbag menggunakan algoritma yang dapat mendeteksi kecelakaan. Kantung udara akan mengembang penuh dan melindungi bagian tubuh pengendara sebelum terjadi benturan. Perlindungan akan menutupi bagian belakang, dada dan bahu.
(rgr/a2s)











































