Juara dunia tiga kali kelas primer itu melewati tiga seri awal musim ini dengan buruk setelah cuma bisa meraih enam poin. Rider Ducati itu juga belum bisa satu kali pun finis 10 besar.
Pada akhir pekan balapan akan bergulir lagi di Jerez dalam MotoGP Spanyol. Tahun lalu Lorenzo mampu naik podium teratas di sana. Secara umum, fakta bahwa Jerez juga mengawali seri-seri balapan di tanah Eropa kian menambah rasa percaya dirinya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca juga: MotoGP 2018 Masuki Seri Keempat di Jerez |
"Tanpa aero (fairing) baru pada tahun lalu, saya finis ketiga (di Jerez)", ucap Lorenzo seperti dikutip Autosport.
"Itu merupakan sirkuit yang saya sukai, tarmac-nya cukup memiliki daya gigit, tak terlalu bergelombang. Secara teori, saya bisa kencang di sana," katanya.
MotoGP Spanyol di Jerez sekaligus mengawali balapan-balapan di Eropa selama seri 11 berikutnya. Hal itu memunculkan rasa percaya diri tersendiri buat Lorenzo.
"Sirkuit-sirkuit berikutnya bakal lebih baik buat kami -- Jerez, Le Mans, sudah pasti Mugello, Montmelo (Barcelona). Mungkin kami akan lebih bersenang-senang," tuturnya.
Baca juga: Jadwal MotoGP Spanyol |
======
Saksikan live streaming MotoGP Spanyol di detikSport, Minggu (6/5/2018) malam WIB pukul 19.00 WIB. Live streaming bisa disaksikan di sini. (krs/din)