Marquez terjatuh saat melakoni putaran pemanasan pada kualifikasi MotoGP Valencia di sirkuit Ricardo Tormo, Sabtu (17/11/2018) kemarin. Dia crash di tikungan empat dan bahunya yang bermasalah sempat menghantam tanah.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Catatan itu relatif oke, mengingat selisihnya dengan Maverick Vinales yang merebut pole hanya 0,130 detik saja.
"Saya kurang beruntung karena saat itu saya tak sedang melaju dengan ngotot, cuma mungkin bannya tidak dalam temperatur yang pas dan saya kehilangan daya cengkeram ban depan. Saya tersungkur di gravel dan langsung merasakan ada yang aneh di bahu," kata Marquez dikutip Autosport.
"Saya menenangkan diri sejanak, tapi saya bertemu dengan dokter dan kami melakukan pengecekan dan segalanya baik-baik saja, jadi saya merasa siap melaju lagi."
"Saya masuk lintasan lagi, tentu saja saya tak melaju seperti biasanya karena rasanya sangat sakit dan saya tak cukup percaya diri untuk tampil ngotot. Meski demikian kami finis cuma sepersepuluh dari pole, di posisi lima. Saya senang karena pada akhirnya kami menyelamatkan kualifikasi," tambahnya.
Saksikan juga video ' Momen Marquez Dislokasi Bahu saat Rayakan Gelar Juara ':












































