Penampilan Petrucci bersama Ducati sempat mendapatkan sorotan. Dalam empat balapan awal, dia gagal menembus podium.
Kini, tiga podium sudah didapat. Salah satunya menjadi pemenang saat beradu cepat di seri MotoGP Italia. Petrucci ada di posisi ketiga klasemen pebalap. Dia sudah mengumpulkan 108 poin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ganjaran atas performa baik itu sudah didapat. Dia mendapatkan tambahan kontrak satu tahun lagi. Dovizioso kini fokus untuk berkolaborasi dengan sesama pebalap Italia itu.
"Saya senang tapi tak terkejut mengenai pembaruan itu. Danilo sudah melakukan apa yang harus dia lakukan, melangkah maju dibandingkan dengan tahun lali, dan saya tak membahas mengenai kecepatan, yang sudah dia punyai, tapi pengelolaan balapan akhir pekan," kata Dovizioso di GPOne.
"Itulah mengapa dia bisa meraup banyak poin. Saya senang untuknya dan karena kami bisa terus berkolaborasi," dia menambahkan.
MotoGP 2019 akan memainkan balapan kesembilan pada akhir pekan ini. Di Sirkuit Sachsenring, Minggu (7/7), MotoGP Jerman digelar.
(cas/fem)











































