Free Practice III MotoGP Jepang: Petrucci Kalahkan Marquez di Trek Basah

Free Practice III MotoGP Jepang: Petrucci Kalahkan Marquez di Trek Basah

Mohammad Resha Pratama - Sport
Sabtu, 19 Okt 2019 10:25 WIB
Danilo Petrucci tercepat di sesi ketiga latihan bebas MotoGP Jepang (REUTERS/Soe Zeya Tun)
Suzuka - Free practice III MotoGP Jepang baru saja tuntas. Pebalap Ducati, Danilo Petrucci, jadi yang tercepat di lintasan yang basah.

Hujan yang mengguyur sejak pagi hari membuat sirkuit Suzuka, Sabtu (19/10/2019) pagi WIB, menjadi basah. Meski demikian, hal itu tak menghalangi sesi latihan bebas ketiga digelar.

Meski sempat tertunda 10 menit, para pebalap tetap menggeber motornya namun tidak bisa maksimal karena kondisi lintasan. Petrucci memaksimalkan kesempatan itu untuk mencatatan waktu tercepat, 1 menit 54,710 detik.






Petrucci unggul 0,174 detik atas Marc Marquez yang finis posisi kedua. Franco Morbidelli ada di urutan ketiga dengan 1 menit 55,175 detik.

Melengkapi posisi lima besar adalah Maverick Vinales dan Sylvain Guintoli. Andrea Dovizioso di posisi keenam disusul Alex Rins, Fabio Quartararo, Pol Espargaro, dan Miguel Oliveira.

Valentino Rossi cuma finis di posisi ke-12, sementara Jorge Lorenzo di posisi ke-22.

Hasil Free Practice III MotoGP Jepang

Free Practice III MotoGP Jepang: Petrucci Tercepat di Lintasan Basah





(mrp/din)

Hide Ads