Vinales 'Selamatkan' Adik Rossi di Kualifikasi Moto2 Jepang

Vinales 'Selamatkan' Adik Rossi di Kualifikasi Moto2 Jepang

Mohammad Resha Pratama - Sport
Sabtu, 19 Okt 2019 18:10 WIB
Luca Marini meraih pole position di Moto2 Jepang (Getty Images)
Motegi - Ada kejadian unik di Kualifikasi Moto2 Jepang ketika Maverick Vinales menyelamatkan adik tiri Valentino Rossi, Luca Marini. Seperti apa?

Marini yang memperkuat tim-nya Rossi, SKY Racing Team VR46, sedang melakoni sesi kualifikasi di sirkuit Motegi, Sabtu (19/10/2019) siang WIB.

Lewat performa ciamik, Marini akhirnya bisa meraih pole position mengalahkan peringkat kedua klasemen Moto2, Augusto Fernandez, dengan selisih waktu lebih dari satu detik.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Atas raihan pole pertamanya musim ini, Marini harus berterima kasih banyak kepada rekan setim Rossi di Yamaha, Vinales. Sebab, tanpa bantuan Vinales, mungkin saja Marini gagal.






Saat sedang menyaksikan Kualifikasi Moto2, Vinales tanpa sengaja melewati paddock SKY Racing Team dan Marini hendak melajukan motornya.

Vinales merasa ada yang tidak beres dengan baju balap Marini saat itu, yakni tidak adanya pelindung lutut atau knee slider. Dia langsung menghampiri Marini.


[Gambas:Instagram]



Dia langsung jongkok dan menunjuk lutut Marini seraya memberikan kode bahwa knee slider belum terpasang. Setelah itu, Marini langsung memanggil salah anggota tim untuk memasangkan knee slider tersebut.

Terlihat Marini agak panik mengingat dia harus segera kembali ke lintasan demi mengejar waktu kualifikasi. Beruntung insiden kecil ini tak menghalangi Marini meraih pole. Marini musim ini ada di posisi keenam klasemen Moto2 dengan satu kemenangan.





(mrp/din)

Hide Ads