Jadwal MotoGP Aragon sudah bisa dilihat di sini. Keseruan balapan ke-10 di MotoGP 2020 bisa disaksikan live di Trans7.
Di Ciudad del Motor de Aragon, Alcaniz, Minggu (18/10/2020) pukul 19.00 WIB, balapan MotoGP Aragon berlangsung. Rangkaiannya sudah dimulai sejak Jumat (15/10), dimulai dari sesi latihan bebas.
Trans7 menyiarkan langsung adu cepat kuda besi di Aragon itu. Balapan juga bisa disaksikan secara live streaming di detikSport.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam sembilan seri sebelumnya, ada tujuh pebalap berbeda yang berhasil menjadi pemenang. Fabio Quartararo (3 kali), Brad Binder, Andrea Dovizioso, Miguel Oliveira, Maverick Vinales, Franco Morbidelli, dan Danilo Petrucci deretan rider yang sudah merebut satu seri di MotoGP 2020.
Dalam empat musim terakhir, Marc Marquez yang mendominasi balapan di MotoGP Aragon. Baby Alien menjadi pemenang sejak 2016 hingga 2019.
Marquez mesti absen di balapan akhir pekan nanti. Dengan fakta sudah ada 7 pebalap berbeda memenangi seri-seri MotoGP musim ini, akan adakah pemenang baru lagi di Aragon pada akhir pekan ini?
Jadwal MotoGP Aragon Live Trans7
Jumat (16/10)
Free Practice I - Pukul 14.55-15.40 WIB
Free Practice II -- Pukul 19.10-19.55 WIB
Sabtu (17/10)
Free Practice III - Pukul 14.55-15.40 WIB
Kualifikasi I - Pukul 19.10-19.25 WIB
Kualifikasi II - Pukul 19.35-19.55 WIB
Minggu (18/10)
Race - Pukul 19.00 WIB
Live Trans7 dan detikSport