Marquez Crash tapi Puas dengan Hasil MotoGP Catalunya, Ini Sebabnya

Adhi Prasetya - detikSport
Senin, 07 Jun 2021 09:20 WIB
Marquez merasa ada kemajuan dalam performanya musim ini. Foto: Getty Images/Mirco Lazzari gp
Barcelona -

Marc Marquez kembali terjatuh di seri MotoGP Catalunya 2021. Meski demikian, juara dunia 8 kali itu merasa ada kemajuan dalam performanya.

Start dari urutan ke-13 di Circuit de Barcelona-Catalunya, Minggu (6/6/2021), Marquez berhasil melesat hingga berada di posisi keenam. Ia sempat ikut bertarung dalam perebutan posisi podium sebelum akhirnya crash di tikungan 10 pada lap kedelapan.

Hasil ini membuatnya sudah 3 kali gagal finis secara beruntun. Akibatnya, torehan poinnya pun jauh tertinggal dari Fabio Quartararo yang memuncaki klasemen. Rider Prancis itu sudah mengumpulkan 115 poin, sedangkan Marquez baru 16 poin.



Namun Marquez tetap menilai baik hasil yang didapat. Sebab, pebalap Repsol Honda itu mampu tampil sesuai harapan dirinya sendiri.

"Ya, hari ini aku menikmati balapannya, aku tampil menekan. Aku seperti Marc yang dulu lagi. Buatku, itu adalah tujuh lap terbaik di tahun ini," kata Marquez kepada Autosport.

"Aku membalap seperti yang kuinginkan, dan sewaktu ada di grid aku bilang, 'ini waktunya mengambil risiko'. Tak peduli posisi kami, tak peduli aku datang dari mana, aku tak peduli apa kata orang."

"Aku percaya inilah waktunya mengambil risiko, sebab kalau hanya sekadar membalap untuk finis posisi 12 atau 14 tak ada artinya sama sekali."

"Jadi, aku melakukan yang kulakukan tadi. Menekan sejak awal, seperti yang kalian lihat. Aku berhasil menyalip. Aku menikmatinya, namun saat semua orang berada dalam kecepatannya masing-masing, aku tak berada di tempat yang tepat."

"Tapi aku lebih suka tampil bagus di tujuh lap (meskipun crash) daripada hanya sekadar finis dan tetap berada di motor," jelas Marquez.

Simak Video: Marquez-Rossi Kompak Jadi Korban Tikungan Ke-10 MotoGP Catalunya






(adp/rin)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork