Tampil di lapangan Queensland Tennis Centre, Brisbane, Jumat (3/1/2014), Azarenka dipaksa bermain sepanjang tiga set selama 2 jam 5 menit oleh Jankovic. Kehilangan set pembuka, dia akhirnya menang 1-6, 6-3, 6-4.
Jankovic sebenarnya mengawali permainan dengan baik. Dia menghabisi Azarenka pada set pertama dalam waktu kurang dari setengah jam. Azarenka sendiri memang bermain buruk pada set ini dan kalah telak 1-6.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Azarenka sempat terlihat akan menang mudah pada set ketiga ketika dia memimpin 5-1. Tapi, Jankovic tak menyerah begitu saja dan mampu memangkas selisih poin menjadi 4-5. Azarenka tak membiarkan lawannya menyamakan kedudukan dan memastikan kemenangan setelah bola pukulan Jankovic menyangkut di net.
Di babak final, Azarenka akan menghadapi pemenang pertandingan Serena Williams versus Maria Sharapova.
(mfi/din)











































