Pebulutangkis nomor satu dunia Lee Chong Wei meraih titel All England ketiganya. Menyusul kemenangan yang dipetik Lee atas juara bertahan Chen Long di babak final dengan skor 21-13, 21-18.
Bertanding di National Indoor Arena, Minggu (9/3/2014), Lee menumpas perlawanan Chen dalam pertarungan selama nyaris satu jam.
Bagi Lee, titel All England ini adalah yang ketiga dalam kariernya. Sebelumnya, pebulutangkis asal Malaysia itu tampil sebagai juara pada 2010 dan 2011.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lee kini memiliki head to head yang seimbang dengan Chen yaitu 8-8. Ini juga kemenangan pertama Lee atas Chen dalam lima pertemuan belakangan.
(rin/mfi)











































