Dengan kemenangan ini, Nishikoro menggagalkan Federer dalam meraih penampilan ke-50 di turnamen ATP Masters 1000 serta perjumpaannya kembali dengan Novak Djokovic.
Federer menelan kekalahan dari Djokovic dua pekan silam di final Indian Wells. Sebelumnya, petenis Serbia itu mengalahkan juara bertahan Andy Murray.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di set kedua, Nishikori sempat tertinggal dalam kedudukan 1-2 dan 3-4. Namun di bangkit dan mematahkan servis Federer guna memaksakan set penentuan.
Petenis unggulan ke-20 ini tidak mampu memanfaatkan advantage dari dua break point yang didapatnya di gim keempat. Di gim terakhir, Nishikori butuh tiga match point sebelum menutup perlawanan Federer.
Bagi Nishikori, ini kemenangan kedua beruntun dari Federer usai sebelumnya menang di Madrid Open pada Mei silam.
(rin/cas)











































