Federer bermain sangat baik pada pertandingan di Centre Court, All England Lawn Tennis and Croquet Club, Kamis (26/6/2014). Dia membukukan 25 ace dan menyudahi perlawanan Muller dalam waktu 1 jam 34 menit.
Federer menang tiga set langsung atas Muller dengan skor 6-3, 7-5, 6-3. Unggulan keempat itu selanjutnya akan ditantang Marcel Granollers atau Santiago Giraldo.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara itu, Jo-Wilfried Tsonga dan Sam Querrey harus melakoni duel ketat sepanjang lima set. Tsonga akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor 4-6, 7-6, 6-7, 6-3, 14-12. Petenis Prancis itu akan menghadapi Jimmy Wang di babak ketiga.
(mfi/mrp)











































