'Serena Williams Sedang dalam Masa Sulit'

'Serena Williams Sedang dalam Masa Sulit'

- Sport
Kamis, 17 Jul 2014 18:02 WIB
Serena Williams Sedang dalam Masa Sulit
(Getty Images/Jan Kruger)
Jakarta - Performa Serena Williams belakangan menunjukkan penurunan yang drastis. Sang pelatih Patrick Mouratoglou menyebut bahwa Serena sedang berada dalam periode yang sulit.

Serena mendapat hasil buruk di tiga grand slam terakhir yang sudah digelar di tahun 2014. Petenis asal Amerika Serikat itu tak pernah bisa melangkah lebih jauh dari babak keempat di Australia Terbuka, Prancis Terbuka, dan Wimbledon.

Di Wimbledon, saat berpasangan dengan Venus Williams di nomor ganda putri, Serena bahkan mundur dengan menampilkan performa yang tak biasa. Dia tampak bingung dan lemah di atas lapangan. Servisnya bahkan tak sampai melewati net.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ofisial pertandingan menyatakan bahwa Serena mundur karena sakit. Namun sejumlah spekulasi menyebut bahwa hubungan pemilik 17 gelar grand slam itu dengan Mouratoglou --pelatih yang juga dikabarkan kekasih Serena-- sedang tidak baik.

Namun Mouratoglou membantah jika dia tak akan lagi mendampingi Serena. Pria berusia 44 tahun itu menyatakan bahwa Serena hanya sedang melewati periode sulit.

"Serena jelas sedang melewati periode sulit. Tapi sejak Wimbledon, kami sudah bicara panjang lebar dan kami kembali bekerja," ujar Mouratoglou kepada France's Tennis Magazine seperti dikutip Guardian.

"Hari ini dia ada dalam mood untuk kembali berlatih jadi dia bisa kembali lebih kuat. Tidak pernah ada pertanyaan soal kami tidak lagi bekerja sama."

"Saya tidak pernah mendiskusikan hal pribadi dan saya tidak akan bicara soal itu sekarang. Ada hal-hal yang sulit. Tentu, Serena ada di masa sulit tapi saya akan berhenti di situ," katanya.



(nds/rin)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads