Dalam pertandingan babak pertama yang dilangsungkan Selasa (26/8/2014) waktu setempat, Ivanovic yang merupakan unggulan delapan mengalahkan petenis tuan rumah Alison Riske dengan 6-3, 6-0.
Ivanovic sebenarnya memulai dengan kurang oke setelah servisnya bisa langsung dipatahkan Riske. Tetapi setelah itu mantan petenis putri nomor satu dunia yang juga pernah menjuarai Prancis Terbuka 2008 tersebut lantas berhasil terus pegang kendali.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Petenis Serbia yang kembali ke peringkat 10 besar pada bulan ini, setelah absen di posisi itu selama lebih dari lima tahun, itu berikutnya akan menghadapi Karolina Pliskova (Republik Ceko) di babak kedua.
Sementara itu Stosur, unggulan 24, mengalahkan Lauren Davis dari AS dengan 6-1, 6-4. Kendatipun menghadapi petenis tuan rumah Stosur tetap mendapatkan sambutan hangat di Grandstand court, boleh jadi karena ia pernah menjadi kampiun AS Terbuka 2011 dan menembus perempatfinal setahun setelahnya.
"Di sini seperti bermain di rumah sendiri," ucap petenis Australia yang berikutnya akan menghadapi Kaia Kanepi dari Estonia tersebut.
(krs/nds)











































