Ke Final, Ahsan/Hendra Akan Berebut Emas dengan Yong Dae/Yeon Seong

Asian Games 2014

Ke Final, Ahsan/Hendra Akan Berebut Emas dengan Yong Dae/Yeon Seong

- Sport
Sabtu, 27 Sep 2014 18:33 WIB
Ke Final, Ahsan/Hendra Akan Berebut Emas dengan Yong Dae/Yeon Seong
Badminton Indonesia
Incheon - Berbarengan saat Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari memastikan medali emas untuk Indonesia, ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan melangkah ke babak final Asian Games 2014.

Tampil di Gyeyang Stadium pada Sabtu (27/9/2014) petang WIB, Ahsan/Hendra sukses menumbangkan Kim Gi Jung/Kim Sa Rang, dengan skor 19-21, 21-16, 21-18 selama 55 menit. Kemenangan itu pun membawa ganda putra terbaik tanah air itu ke partai puncak.

Sejak awal pertandingan Ahsan memang optimistis untuk meraih kemenangan. Kekalahan di gim pertama diakibatkan kehilangan konsentrasi.
Β 
β€œKami sebetulnya punya peluang untuk memenangkan gim pertama, tapi momen itu hilang begitu saja. Di gim kedua, kami tidak mau memikirkan kekalahan di gim pertama. Pokoknya kami tampil habis-habisan, sebelum poin 21, pertandingan belum selesai,” kata Ahsan usai pertandingan seperti dikutip Badminton Indonesia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

β€œSudah beberapa kali bertemu Gi Jung/Sa Rang memang selalu ramai, mereka tidak gampang mati sendiri,” Hendra menambahkan.

Sementara itu, pasangan tuan rumah tak bsia menutupi kekecewaan. Sebab, mereka memprediksi laga akan dimenangkan dengan gampang.

β€œKami mengira bisa menang mudah dari Hendra/Ahsan, namun kami kehilangan konsentrasi di saat-saat terakhir permainan. Kami berharap Lee/Yoo dapat mengalahkan Hendra/Ahsan dan meraih medali emas,” kata Kim Sa Rang.

Di final yang bergulir besok Ahsan/Hendra ditantang Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong (Korea Selatan).

(fem/fem)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads