Tontowi/Debby & Riky/Richi Kandas di Perempatfinal, Ganda Campuran Indonesia Habis

Hong Kong Open Super Series

Tontowi/Debby & Riky/Richi Kandas di Perempatfinal, Ganda Campuran Indonesia Habis

- Sport
Jumat, 21 Nov 2014 19:15 WIB
Tontowi/Debby & Riky/Richi Kandas di Perempatfinal, Ganda Campuran Indonesia Habis
PP PBSI
Hong Kong - Indonesia tak punya wakil di semifinal Hong Kong Open Super Series di nomor ganda campuran. Tontowi Ahmad/Debby Susanto dan Riky Widianto/Puspita Richi Dili terhenti di babak perempatfinal.

Langkah Tontowi/Debby dihentikan oleh unggulan kedua asal Tiongkok, Xu Chen/Ma Jin. Dalam pertandingan di Hong Kong Coliseum, Jumat (21/11/2014), Tontowi/Debby kalah dua gim langsung 17-21, 14-21.

Tontowi/Debby sebenarnya memulai permainan dengan baik saat unggul 7-2 di gim pertama. Memasuki interval, pasangan yang baru diduetkan di Hong Kong Open Super Series itu unggul 11-5.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tapi Xu/Ma mampu bangkit dan menyamakan kedudukan jadi 16-16. Sejak saat itu, mereka makin percaya diri dan mengendalikan permainan.

"Padahal kami sudah memimpin di gim pertama, tetapi sayangnya di poin-poin terakhir kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Di gim kedua juga sama, kami terlalu mudah mengangkat bola dan ini menguntungkan buat lawan untuk menyerang dan mengatur permainan," ucap Debby ketika ditanya soal pertandingan seperti tertulis dalam rilis yang diterima detikSport.

"Kami merasa sudah bermain dengan benar di gim pertama, kami menerapkan strategi yang sama saat saya dan Liliyana (Natsir) menang atas Xu/Ma di French Open 2014. Tetapi kami kurang sabar di gim kedua dan terburu-buru. Ini jadi bumerang, kami jadi banyak melakukan kesalahan sendiri. Selain itu kami juga kurang tenang, apalagi lawannya pasangan kelas dunia yang tidak mudah untuk dimatikan," kata Tontowi menjelaskan.

Dari pertandingan lainnya, Riky/Richi juga harus menyusul Tontowi/Debby. Mereka dihentikan oleh Lu Kai/Huang Yaqiong dua gim langsung 18-21, 14-21.

Dengan demikian, wakil Indonesia di nomor ganda campuran sudah habis. Sementara itu, 'Merah Putih' sudah memastikan satu tempat di semifinal lewat ganda putri Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari.

Indonesia masih punya satu wakil lagi di nomor ganda putra. Saat berita ini diturunkan, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan tengah bertanding melawan Kenta Kazuno/Kazushi Yamada.



(nds/mfi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads