Tim Putri Granular Kalah di Tangan Suryanaga

Djarum Superliga Badminton

Tim Putri Granular Kalah di Tangan Suryanaga

- Sport
Minggu, 25 Jan 2015 18:03 WIB
Tim Putri Granular Kalah di Tangan Suryanaga
Denpasar - Tim putri Granular Thailand tidak menuai hasil serupa dengan tim putranya di pertandingan Djarum Superliga Badminton 2015 pada hari ini, Minggu (25/1/2015). Tim putri Granular kalah 2-3 dari Suryanaga Surabaya di GOR Lila Bhuana, Denpasar, Bali.

Pada partai pertama babak kualifikasi sektor putri ini, β€ŽRusydina Antardayu Riodingin yang menjadi tunggal pertama Granular Thailand berhasil mengamankan poin pertama setelah menang 21-18, 21-16 atas β€ŽMilicent Wiranto dari Suryanaga Surabaya.

Di partai berikutnya ganda pertama Suryanaga, Devi Tika Permatasari+Keshya Nurvita Hanadia, menyamakan kedudukan berkat kemenangan 21-14, 21-11, atas pasangan Granular, Duanganong Aroonkesorn/Kunchala Voravichitchaikul.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Suryanaga kemudian berbalik unggul berkat kemenangan di partai ketiga. Di partai ini tunggal kedua Suryanaga, Aprilia Yuswandari, mengalahkan tunggal Sarita Suwannakitborihan dengan 16-21, 19-21.

Pertarungan bertambah sengit setelah Granular menyamakan kedudukan berkat kemenangan Pataimas Muenwong/Chayanit Chaladchalam atas Meliana Jauhari/Ni Ketut Mahadewi dengan 14-21, 21-21, dan 21-18, untuk membuat kedudukan jadi 2-2.

Di partai penentu Mayu Sekiya yang berkiprah untuk Suryanaga Surabaya menang 21-15, 21-11 atas Chananchida Jucharoen dari kubu Granular untuk memastikan kemenangan timnya.

Bicara usai pertandingan, Manajer Suryanaga Surabaya Biniawati menyatakan kegembiraannya meskipun hasil kemenangan tersebut sedikit meleset dari target yang sudah dicanangkan.

"Target kami di pertandingan pertama ini memang menang dengan skor 4-1. Harapan kami di nomor ganda menang dua-duanya, tapi hasil di lapangan jadi 3-2," ujarnya.

"Khusus Meliana Jauhari dan Ni Ketut Mahadewi . Ini baru pertama kali kami pasangkan. Kebetulan Ketut juga baru pertama bermain di liga beregu. Ya, ini bisa jadi pembelajaran juga untuk kedepannya," tambahnya.



(mcy/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads