Sengit, Murray Atasi Dimitrov di Babak Keempat

Australia Terbuka

Sengit, Murray Atasi Dimitrov di Babak Keempat

- Sport
Minggu, 25 Jan 2015 20:27 WIB
Sengit, Murray Atasi Dimitrov di Babak Keempat
Getty Images/Michael Dodge
Melbourne - Unggulan enam Andy Murray dari Inggris Raya beberapa kali mendapat tekanan dari unggulan 10 Grigor Dimitrov asal Bulgaria. Tetapi pada akhirnya Murray menang 6-4, 6-7(5), 6-3, dan 7-5 untuk mencapai babak perempatfinal Australia Terbuka 2015.

Dalam pertandingan babak keempat yang tuntas Minggu (25/1/2015) malam WIB, di set pertama Murray sempat tertinggal 0-3 dari Dimitrov yang berhasil membuat break di game dua. Murray perlahan mengejar, mematahkan servis Dimitrov di game lima, dan menyamakan skor pada kedudukan 4-4.

Murray kembali mematahkan servis Dimitrov di game sembilan, yang pada akhirnya menjadi titik krusial buatnya karena setelah itu ia berhasil memenangi game berikutnya untuk merebut set pertama dalam waktu 40 menit.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Set kedua lalu berjalan lebih sengit dari yang pertama. Awalnya Murray berhasil mematahkan servis Dimitrov di game tiga untuk unggul 2-1. Namun, Dimitrov membalas dengan melakukan hal serupa pada game enam untuk menyamakan kedudukan, 3-3.

Setelah itu kedua petenis saling melakukan break di game 11 dan 12 sehingga akhirnya set ini mesti dituntaskan dengan tiebreak. Dimitrov pada prosesnya berjaya dan merebut set yang berjalan selama 1 jam dan 10 menit tersebut.

Di set ketiga kedua petenis awalnya sama-sama mampu memaksimalkan game servisnya. Barulah di game delapan Murray berhasil mematahkan servis Dimitrov dan menutup set ini dalam waktu 41 menit.

Pada set ketiga Dimitrov sempat memimpin 3-0, dengan mematahkan servis Murray di game kedua. Dimitrov terus terlihat ada di atas angin sampai kedudukan 5-2, tetapi Murray kemudian berhasil menyamakan jadi 5-5 setelah sebelumnya melakukan break di game sembilan.

Setelah itu Murray bahkan ganti memimpin 6-5 lewat satu break lain dan berpeluang memastikan kemenangan dalam game servisnya. Murray tak membuang peluang itu dan menutup set ini dalam waktu 63 menit.

Murray, finalis Australia Terbuka 2010, 2011, dan 2013, berikutnya akan menghadapi petenis tuan rumah Nick Kyrgios yang sampai ke perempatfinal usai melewati duel sengit lima set lawan Andreas Seppi dari Italia, yang di babak sebelumnya menyingkirkan Roger Federer, dan memenangi partai itu dengan 5-7, 4-6, 6-3, 7-6(5), dan 8-6.

(krs/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads