Anthony (peringkat 167 BWF) menang 21-1 dan 23-21 atas Brice Leverdez (peringkat 30 BWF) di Istora, Senayan, Jakarta, Rabu (3/6/2015). Pebulutangkis yang besar di PB SGS Bandung itu hanya butuh 39 menit untuk merampungkan pertandingan, walaupun menilik peringkat di atas kertas Anthony tidaklah diunggulkan untuk lolos.
"Ini pertemuan pertama saya dengan dia. Tapi, saya pernah menyaksikan langsung saat Mas Hayom (Rumbaka) menghadapi dia di Axiata Cup. Mas Hayom juga kelabakan lawan dia, jadi saya juga harus hati-hati, sama seperti ini di gim kedua juga deuce," kata Anthony usai pertandingan.
"Semalam sebelum tidur dan tadi pagi saya sempatkan melihat permainan dia di Youtube. Sepanjang pertandingan saya juga pandai-pandai manfaatkan arah angin. Dua sisi lapangan ini sangat berbeda."
"Koh Hendry (Saputra, pelatih) juga mengatakan agar saya tak perlu takut. Dengan status unggulan, sudah semestinya beban ada di lawan," ucap dia.
Dengan kemenangan itu, Anthony akan berjumpa dengan unggulan keempat K. Srikanth dari India. Anthony bertekad untuk tampil maksimal dan tanpa beban. Tidak lupa, dia akan mengintip permainan lewat Youtube.
"Saya sering lihat dia beberapa kali di televisi, juga melihat dari Youtube. Sebagai pemain saya tetap harus optimistis, tak ada beban. Main sabar saja besok," jelas Anthony.
(fem/krs)











































