Bertempat di dekat pintu utama Istora Senayan, Jakarta, panggung berukuran besar cukup menyedot perhatian para suporter. Di sana, sebuah band yang terdiri dari empat pria dan satu wanita asyik memainkan sebuah lagu.
Bagi kebanyakan penonton, hal ini tentu menjadi hiburan tersendiri. Terlebih bagi yang tidak kebagian tiket, atau bahkan mau beli tiket tapi kemahalan karena sudah terlanjur digarap calo.
Seperti yang dialami Shinta, 39 tahun. Wanita yang datang bersama suami, anak, dan empat ponakannya ini tampak asyik menikmati alunan lagu Animal dari Maroon 5 dan Viva La Vida dari Coldplay yang dimainkan band tersebut. Beberapa kali ia juga tampak mengikuti lirik lagu yang dilantunkan.
"Sebenarnya saya itu kehabisan tiket yang kelas 2. Tapi, giliran mau beli yang kelas satu justru lebih mahal. Apalagi kalau pakai calo bisa berapa kali lipat. Nggak sanggup. Makanya ada band begini, ya, minimal ada hiburanlah daripada tidak bisa nonton langsung," kata wanita yang mengaku jauh-jauh datang dari Bandung ini.
"Kalau masalah musik kurang tahu apa tahun kemarin ada. Tapi, yang saya lihat justru penyelenggaraan tahun ini lebih seru karena banyak hiburannya. Ya, tadi saya 'kan sempat ikut permainan yang disiapkaan panitia, lalu ada meet and greet juga, nah sekarang lihat band."
"Mau bagaimana lagi, tiket nggak ada, ya nikmati saja yang ada. Kalau masalah nonton masih ada layar besar. Dari situ saja nontonya."
Ya, tingginya antusias masyarakat Indonesia terhadap perhelatan bulutangkis tak ayal membuat para suporter harus berkorban. Begitu untuk paniti penyelenggara terus berbenah dengaan menambah sajian hiburan untuk para penonton yang datang ke Istora.
Maka itu pula tak hanya siapkan sajian musik, panpel juga menyiapkan beberapa artis yang sengaja disiapkan untuk memberi dukungan kepada atlet Indonesia. Seperti hari ini ada Ibnu jamil dan Mario Lawalata.
Sementara untuk laga final besok, panitia akan mendatangkan Nicky Tirta, Vicky Nitinegoro, Ali Syakiep, dan Liza Eli. Mereka akan masuk dalam rangkaian meet and greet.
(mcy/roz)











































