Serena bakal berebut tiket final Wimbledon dengan Sharapova pada Kamis (9/7/2015). Serena mempunyai bekal yang lebih meyakinkan ketimbang petenis Rusia itu.
Serena mengantongi 16 kemenangan dan belum sekalipun kalah. Perseteruan merek atak berhenti di atas lapangan. Bahkan, menjelang Wimbledon 2013 keduanya pernah saing lempar sindirian di media gara-gara cowok.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut head to head Serena dan Sharapova:
1. Dari 16 kemenangan itu, didapatkan Serena dengan 13 di antaranya straight set.
2. Hanya tiga dari 35 set yang dimainkan antara kedua petenis itu yang harus melewati tie break. Serena memenangkan ketiganya.
3. Serena memenangkan 32 set secara langsung. 10 di antaranya didapatkan dengan skor 6-0 atau 6-1, termasuk kemenangan mudah di Olimpiade 2012 dengan skor 6-0, 6-1.
4. Pertandingan tiga set yang harus dlakoni dua petenis itu terjadi pada Miami Open 2013. Serena akhirnya menang pada set penentuan dengan skor 6-0.
5. Di antara 16 pertemuan itu, Serena memenangkan 10 laga setelah tahun 2012.
6. Dari postur, Sharapova lebih jangkung 1.88 centimeter sedangkan Serena 1.75 centimeter.
7. Usia kedua petenis itu terpaut lima tahun. Serena berusia 33 tahun sedangkan Sharapova 28 tahun.
8. Serena jauh lebih unggul dalam koleksi titel Grand Slam dengan koleksi 22 sedangkan Sharapova baru lima kali juara.
Semifinal lainnya mempertemukan Agniezka Radwanska (Polandia) dengan petenis Spanyol Garbine Muguruza.
(fem/din)











































