Bertanding di Uniprix Stadium, Montreal, Kanada, Kamis (13/8/2015) malam waktu setempat, Nadal mengalahkan Youzhny 6-3, 6-3. Dia butuh waktu 1 jam 43 menit untuk menyudahi permainan.
Nadal selanjutnya akan menghadapi David Goffin atau Kei Nishikori di babak delapan besar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Juara bertahan Jo-Wilfried Tsonga juga lolos ke babak perempatfinal setelah mengalahkan Bernard Tomic 7-6, 6-3. Tsonga selanjutnya akan menghadapi unggulan kedua, Andy Murray.
(mfi/roz)











































