Nadal ke Perempatfinal Usai Kalahkan Youzhny

Rogers Cup

Nadal ke Perempatfinal Usai Kalahkan Youzhny

Meylan Fredy Ismawan - Sport
Jumat, 14 Agu 2015 08:54 WIB
Nadal ke Perempatfinal Usai Kalahkan Youzhny
Getty Images/Minas Panagiotakis
Montreal - Rafael Nadal berhasil melewati babak ketiga turnamen Rogers Cup 2015. Nadal lolos ke perempatfinal setelah menang atas petenis Rusia, Mikhail Youzhny.

Bertanding di Uniprix Stadium, Montreal, Kanada, Kamis (13/8/2015) malam waktu setempat, Nadal mengalahkan Youzhny 6-3, 6-3. Dia butuh waktu 1 jam 43 menit untuk menyudahi permainan.

Nadal selanjutnya akan menghadapi David Goffin atau Kei Nishikori di babak delapan besar.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nadal pernah tiga kali menjadi juara di turnamen ini, yaitu pada tahun 2005, 2008, dan 2013. Dia absen pada edisi tahun lalu karena mengalami cedera pergelangan tangan.

Juara bertahan Jo-Wilfried Tsonga juga lolos ke babak perempatfinal setelah mengalahkan Bernard Tomic 7-6, 6-3. Tsonga selanjutnya akan menghadapi unggulan kedua, Andy Murray.

(mfi/roz)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads