PB Djarum menjanjikan bonus besar kepada para atletnya yang berprestasi. Bagi atlet-atlet mereka yang bisa membawa pulang emas olimpiade, PB Djarum menjanjikan bonus berlipat ganda.
PB Djarum baru saja menyerahkan bonus kepada Praveen Jordan/Debby Susanto sebagai juara All England 2016 di Senayan, Jakarta, Selasa (22/3/2016). Keduanya diganjar bonus total senilai Rp 500 juta.
Kesuksesan Praveen/Debby itu menjadikan PB Djarum dan PP PBSI menaruh harapan besar kepada para atletnya untuk mengembalikan tradisi emas di Olimpiade Rio de Janeiro 2016. Selain memiliki Praveen/Debby, PB Djarum juga mempunyai ujung tombak lain ke Brasil di antaranya Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, dan Mohammad Ahsan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Semoga hasil Praveen dan Debby ini serta hasil di Kejuaraan Asia (sebagai kualifikasi Piala Thomas-Uber) menjadi batu loncatan ke Rio de Janeiro.
"Dalam setiap event kalau ada yang juara kami memberikan bonus, seperti yang kemarin usai Praveen/Debby jadi juara ada wartawan yang sudah minta bocoran bonus. Saya jawab tidak akan kurang dari dua tahun lalu, bisa lebih.
"Begitu pula untuk Olimpiade pastinya akan ada bonus. Pemerintah saja berani Rp 5 miliar untuk peraih emas. Kalau ada pemain Djarum dapat emas kami siapkan empat atau lima kali lipat dari (bonus) yang sekarang," tutur Yoppy. (fem/mfi)











































