Cirebon Loloskan 13 Pebulutangkis Cilik ke Final Audisi Djarum di Kudus

Cirebon Loloskan 13 Pebulutangkis Cilik ke Final Audisi Djarum di Kudus

Femi Diah - Sport
Selasa, 26 Apr 2016 00:39 WIB
Cirebon Loloskan 13 Pebulutangkis Cilik ke Final Audisi Djarum di Kudus
pb djarum
Cirebon -

Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2016 di Cirebon ditutup Senin (25/4/2016) petang. Sebanyak 13 pebulutangkis cilik lolos ke putaran final di Kudus bulan September.

Seleksi dilakukan di GOR Bima, Cirebon, Jawa Barat mulai 23-25 April 2016. Suhu udara yang tinggi tak mengurangi antusiasme 483 pebulutangkis muda dari 44 kota untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka. Di akhir acara, 13 pemain dinyatakan lolos ke putaran final.

Pemain-pemain yang lolos ke Kudus itu terdiri dari 12 pebulutangkis yang lolos dari ajang kompetisi dan satu pemain U-13, Shareef Fahd Basysyar (PB Wina Tunas Harapan Cirebon), yang memperoleh super tiket karena dinilai pemandu bakat memiliki kualitas bagus.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Saya lihat Shareef memiliki daya juang tinggi, pantang menyerah, dan teknik dasar bermain bulutangkisnya juga oke," kata Hastomo Arbi, salah satu pemandu bakat, dalam rilis kepada detikSport.

Shareef pun bersuka cita dengan kesempatan itu. Dia sampai menitikkan air mata.

"Saya senang sekali bisa memperoleh super tiket setelah di pertandingan saya kalah. Perjuangan saya pun terbayar lunas bisa lolos ke Kudus," ujar Shareef, pemain kelahiran Cirebon,22 Juli 2004 yang kini duduk di kelas 6 SD Karang Suwung, Kab. Cirebon itu sambil menyeka air mata.

Dari setiap kota penyelenggara, persyaratan bagi para pemain untuk merebut tiket lolos ke tahap final audisi di Kudus, 2-4 September 2016, adalah hanya para finalis di kelompok putri dan semifinalis di bagian putra, baik di U-13 maupun U-15.

"Kami berharap kepada pemain asal Cirebon yang lolos ke tahap final di Kudus untuk terus berlatih lebih keras karena persaingan di Kudus nanti jauh lebih berat karena di sana akan berkumpul teman-teman terbaik yang juga lolos dari delapan kota audisi lainnya," tutur ketua tim pemandu bakat, Christian Hadinata.

Selain Christian, tim pemandu bakat audisi di Cirebon adalah para legenda seperti Ade Chandra, Kartono, Simbarsono Sutanto, Hastomo Arbi, Lius Pongoh, dan Antonius Budi Ariantho.

Nama-nama Pemain Yang Lolos Audisi di Cirebon 2016

Putra U-13:
Gumelar (Mentari V Kool), Muhammad Danil Muftika Rahman (SBR), Muhammad Poetra Ajimas Oedin, Aufa Wikha Favian (Galaxy Badminton Academy)

Putri U-13:
Allycia Puri Astuti (Pancing Sembada), Agatri Wibowo (Rau Trade Center)

Putra U-15:
Hanif Rahman (PB Sulu), Farhan Apriciano Wibowo (PLCOB Cilegon), Zuhaeri Fahkri (PB Sulu), Muhammad Aldi Muldani (PB Kurnia Sumedang)

Putri U-15:
Amala Masyita (Mutiara Kedungwuni), Reysa Olivia Heryando
Super Tiket Tambahan: Shareef Fahd Basysyar (PB Wina Tunas Harapan)

(fem/nds)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads