Tim Uber terbang ke Kunshan, China, dengan target semifinal. Tapi menjelang keberangkatan komposisi pemain mengalami perubahan.
Nitya, yang menjadi pemain ganda andalan bersama Greysia Polii sekaligus kapten tim, tak bisa tampil karena dibekap cedera lutut usai tampil di Kejuaraan Bulutangkis Asia.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, PBSI juga telah memastikan Linda Wenifanetri tidak diturunkan dalam Piala Uber kali ini. Di tunggal putri, tim diperkuat Maria Febe Kusumastuti, Fitriani, Hanna Ramadini, dan Gregoria Mariska. Sementara di sektor ganda, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani akan naik sebagai pasangan pertama dan ganda kedua disii Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari.
"Yang pasti kekuatan tim Uber menurun sampai 30-40 persen tanpa Linda dan Nitya," kata Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Rexy Mainaky, Senin (9/5/2016).
"Diturunkan atau tidak, Greysia dan Tiara tergantung kebutuhan lawan. Peatih yang akan melihat potensi lawan-lawan itu. Terpilihnya Tiara kan juga karena kebutuhan tim," tutur Rexy.
Indonesia tergabung dalam Grup C bersama Hong Kong, Thailand, dan Bulgaria. Tim Uber ditarget untuk mencapai semifinal.
"Di atas kertas pesaing utama memang Thailand tapi kami harus berusaha untuk menjadi juara grup. Sebab kalau cuma runner-up grup ada risiko dengan bisa terlempar ke mana-mana karena akan re-draw lagi saat babak perempatfinal dan dipastikan ketemu juara grup," tutur Rexy.
(fem/krs)











































