Tim Uber Indonesia akan menghadapi Bulgaria di partai pertama babak penyisihan pada Minggu (15/5/2016) mendatang. Kemenangan atas Bulgaria menjadi amat penting untuk Indonesia dalam misinya lolos dari penyisihan.
Sebab secara kekuatan, dua lawan lain yakni Hong Kong dan Thailand akan lebih berat. Kans untuk sapu bersih diakui terbuka untuk laga pertama ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Anggia/Ketut sementara unggul 1-0 lewat ajang All England 2015, ketika menang rubber game dengan skor 21-23, 21-18, 21-15. Sementara pasangan Indonesia lainnya yakni Rosyita Eka Putri Sari/Della Destiara Haris, juga diyakini mampu memberikan kejutan-kejutan dengan menaklukkan pasangan ganda putri papan atas.
"Peluang pasti ada, Anggia/Ketut pernah menang dari Stoeva/Stoeva. Kami semua harus tampil nothing to lose, tetapi mau cari kemenangan sebanyak mungkin di penyisihan grup. Kami berharap tim Uber bisa tampil habis-habisan, menang kalah urusan belakangan, yang penting all out," kata Greysia Polii, Kapten Tim Uber Indonesia dalam rilis yang diterima detikSport.
"Laga melawan Bulgaria adalah sebuah keuntungan buat kami karena belum tampil lawan yang paling berat yaitu Thailand dan Hong Kong. Pertandingan ini kami manfaatkan untuk pemanasan, nyoba lapangan dan bisa ambil hawa pertandingan," tuturnya di Kunshan Sport Center Stadium.
Jadwal Indonesia di penyisihan grup Piala Thomas-Uber 2016
Minggu, 15/5
08.30, Lapangan 3
Piala Uber
Indonesia vs Bulgaria
19.00, Lapangan 2
Piala Thomas
Indonesia vs Hong Kong
Senin, 16/5
13.30, Lapangan 1
Piala Uber
Indonesia vs Hong Kong
Selasa, 17/5
13.30, Lapangan 2
Piala Uber
Indonesia vs Thailand
19.00, Lapangan 2
Piala Thomas
Indonesia vs Thailand
Rabu, 18/5
13.30, Lapangan 2
Piala Thomas,
Indonesia vs India (raw/raw)











































