Di Kunshan Sport Center Stadium, Selasa (17/5/2016) malam WIB, Jonatan ketinggalan 0-4 lebih dulu di awal-awal gim pertama.
Jonatan lalu bisa mencetak dua angka berturut-turut. Saat Jonathan memetik angka kedua, Khosit, mengalami cedera karena terpeleset saat hendak menjangkau bola. Saat itu pertandingan baru berjalan empat menit.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kendati cedera, Khosit mampu merebut gim pertama. Dia menyudahi pertarungan selama 20 menit dengan skor 21-15.
Di gim kedua, Jonatan bisa melakukan start dengan bagus. Dia langsung mencatatkan tiga poin beruntun. Pemain yang menempati posisi 19 dunia itu menang mudah. Dia menang dengan skor 21-8 dengan durasi 13 menit.
Di awal-awal gim penentuan Khosit kembali memberi perlawanan sengit. Kejar-kejaran poin terjadi hingga skor 8-8. Pertarungan berlangsung sengit hingga keunggulan Jonatan tinggal berjarak sati poin, 18-17. Jonatan mengakhiri pertandingan dengan mencetak tiga poin berurutan, dan menyelesaikan pertandingan selama 59 menit dengan satu smash keras.
Dengan kemenangan ini, Indonesia berhasil mengamankan satu tempat di babak perempatfinal ajang Piala Thomas. Mereka sudah mengamankan dua kemengangan usai di laga pertama Grup B memetik kemenangan atas Hong Kong.
Di dua laga sisa masih mempertemukan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon melawan Puavaranukroh Dechapol/Bodin Issara dan Anthony Sinisuka Ginting menghadapi Adulrach Namkul.
Β (cas/roz)











































